Type Here to Get Search Results !

Semoga Kami Diberi Kesempatan ke Amerika

Candra P. Pusponegoro melatih jurnalistik mahasiswa UIB

Sosialisasi Beasiswa Fulbright dari AMINEF di UIB

Oleh Yulia, Reporter Voice of UIB

Voice of UIB, Batam - Universitas Internasional Batam (UIB) melakukan kerja sama dengan American Indonesia Exchange Foundation (AMINEF). Salah satu bentuk aplikasinya dengan sosialisasi program-program beasiswa fulbright. Para mahasiswa dan dosen akan diberikan paparan tentang beasiswa itu guna melanjutkan pendidikannya di Amerika Serikat.

Sosialisasi beasiswa fulbright yang diselenggarakan pada Selasa (15/1/2013) di Aula B UIB mulai pukul 9.00 WIB berjalan khidmat. Adelaine Widyajastuti merupakan salah satu perwakilan AMINEF. Selain Adelaine, acara ini juga dihadiri oleh sebagian dosen UIB, guru-guru sekolah SMA atau setara, dan mahasiswa program Beasiswa Unggulan (BU).

“AMINEF merupakan yayasan pemerintah yang dikelola oleh Amerika dan Indonesia untuk pertukaran pendidikan masyarakat dari dalam atau luar Amerika. Dengan program ini, diharapkan bisa menciptakan sebuah keharmonisan bagi Negara,” ujar Adelaine Widyajastuti di hadapan peserta yang hadir.

Tema yang diangkat dalam sosialisasi ini bertajuk Take control of our future, study in the US. Diharapakan dengan sosialisasi ini, calon peserta bisa memahami program beasiswa itu. Mulai dari tanggungan beasiswa fulbright, batas waktu pendaftaran, syarat, timeline, rahasia sukses mendaftar fulbright, dan prioritas bidang studi di Amerika Serikat.

Program beasiswa ini berlaku untuk seluruh Civitas Akademika kampus. Di antaranya mahasiswa S2, S3, penelitian, pelatihan untuk D3, atau tingkat manager di bagian operasional. Kegiatan sosialisasi yang cukup penting ini mendapat apresiasi dari pihak rektorat kampus UIB. Salah satunya Vice Rector I, Meiliana SE MSi.

“Semoga tahun ini Civitas Akademika memeroleh kesempatan yang baik ini dengan terpilihnya mahasiswa sebagai peserta beasiswa fullbright,” harap Meiliana. (*)